Banjarnegara
– MTs
Ma’arif Mandiraja (Matsamara) mengadakan
upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke- 96 bertepatan
pada hari Senin tanggal 28 Oktober 2024. Upacara Bendera Hari Sumpah pemuda ini
dilaksanakan di halaman Madrasah seperti tahun-tahun sebelumnya yang diikuti
oleh seluruh peserta didik dari kelas VII sampai kelas IX serta seluruh dewan
guru dan staf karyawan Madrasah. (28/10/2024)
Ibu Nely Sofia Rahmah selaku Pembina Upacara
Bendera mengatakan, bulan Oktober merupakan bulan Pemuda dan Peringatakan Hari
Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober ini. Pada tahun 2024 ini merupakan
peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke-96 dengan tema ‘Maju Bersama Indonesia
Jaya’.
“Saya selaku Pembina upacara tersebut membacakan
sambutan dari Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, berharap semoga
semangat dan harapan yang tercantum dalam sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga
dapat menumbuhkan rasa cinta tanah air di hati seluruh peserta didik Matsamara
demi membantu menjaga persatuan dan kesatuan Bangsa Indonesia. Sehingga dengan
begitu pencapaian target jangka panjang 2045 yaitu terwujudnya Indonesia Emas
dapat tercapai aamin” jelasnya.
Mentari
Ayu Setya Wardani selaku peserta didik kelas VII D mengatakan, bulan Oktober
menjadi salah satu bulan istimewa di Indonesia selain bulan Agustus dikarenakan
pada bulan inilah terjadi salah satu peristiwa yang menggugah semangat
persatuan dan kesatuan, yakni peristiwa Sumpah Pemuda yang diselenggarakan
dalam Kongres Pemuda II tanggal 28 Oktober 1928.
“Poin
utama dari Sumpah Pemuda ini adalah bertanah air satu Indonesia, berbangsa satu
bangsa Indonesia, dan berbahasa satu bahasa Indonesia. Meneladani semangat
Sumpah Pemuda saat ini tidak harus berperang di medan juang. Namun bisa dengan
melakukan hal positif,” ucap Mentari.
Ia
juga menambahkan, “Sebagai bentuk peringatan untuk mengenang para pejuang pemuda
dan pemudi dimasa lalu, pada hari Senin tanggal 28 Oktober 2024 MTs Ma'arif Mandiraja
melaksanakan kegiatan upacara hari Sumpah Pemuda. Meskipun upacara dilaksanakan
dengan keterbatasan waktu, namun semua warga Madrasah mengikuti upacara dengan
penuh semangat, antusias, dan suka cita yang sangat tinggi.”
Semoga
dengan semangat yang membara, kita akan hidup penuh warna dan penuh kesan
mendalam di bumi Indonesia yang kita cintai. Selamat Hari Sumpah Pemuda.
Tulis Komentar