Banjarnegara – Guru IPA MTs Ma’arif Mandiraja ikut serta aktiv dalam kegiatan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) yang dilaksakan secara IN dan ON diwilayah kabupaten Banjarnegara yang diikuti oleh setiap guru mata pelajaran tersebut yang berasal dari MTs Negeri dan Swasta di kabupaten Banjarnegara. (29/11)
Siswati selaku guru IPA Matsamara mengungkapkan, pelaksanaan program PKB MGMP IPA dimulai hari Selasa 8 November 2022 sebagai acara pembukaan PKB di Balai Budaya Banjarnegara, dengan materi moderasi oleh Kan Kemenag Banjarnegara. Selanjutnya kegiatan IN di MTs Cokroaminoto Madukara pada hari Sabtu 12 November 2022 diisi materi tentang Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) disampaikan oleh Farid Alfarizi selaku fasda IPA.
“Kegiatan ON Mapel Fisika kelas 7 diadakan MTs Al hidayah Purwasaba pada hari Senin 14 November 2022, dengan materi filtrasi kelas 7. Selanjutnya kegiatan ON di Madrasah masing-masing yaitu pada hari Selasa 22 November 2022 dengan materi Suhu dan Perubahannya kelas 7 di MTs Ma’arif Mandiraja, tujuan dari materi tersebut menentukan suhu pada benda dan menghitung skala pada suhu,” tambahnya.
Selain itu beliau juga menjelaskan akhir kegiatan tersebut. “Kegiatan refleksi dan sekaligus penutupan PKB dilaksanakan di Auditorium Kesehatan Lingkungan Politeknik Banjarnegara pada hari Kamis 24 November 2022. Sedangkan kegiatan refleksi hasil karya siswa yang didapatkan dari kegiatan ON secara mandiri atau individu di sekolah masing-masing,” pungkasnya.
Farid Alfarisi selaku fasda IPA dalam kegiatan IN di MTs Cokroaminoto Madukara menyampaikan, produk PKB pada mapel IPA adalah LKPD menggunakan model Learning Discovery,Discovery Learning dan Problem Based Learning.
“Ada 4 ciri model pembelajaran; rasional/teoritis/logis yang disusun oleh para pengembangnya, landasan pemikiran tentang apa dan bagaimana siswa belajar, langkah-langkah mengajar yang diperlukan agar model tersebut dapat dilaksanakan dengan berhasil dan lingkungan belajar yang diperlukan agar tujuan pembelajaran dapat tercapai,” jelasnya.
“Di ujung kegiatan pada saat refleksi masing-masing guru model saling berkunjung melihat hasil karya siswa dari sekolah lain dan memberi komentar atau kritikan terhadap hasil karya siswa tersebut, kemudian dilanjutkan dengan acara penutupan PKB,” pungkasnya.
Tulis Komentar